Pengembangan Kurikulum dan Materi Ajar Muatan Lokal Melalui Pemanfaatan Ungkapan Prolog Penutur Bahasa Melayu Jambi

Authors

  • Andiopenta Purba Universitas Jambi

Abstract

 

Ungkapan Bahasa Melayu Jambi meliputi; (1) bentuk ungkapan dalam bahasa Melayu Jambi dapat berupa frasa, klausa, dan kalimat, (2) makna yang terkandung dari ungkapan bahasa Melayu Jambi dapat berupa makna gramatikal, konotatif dan makna tersirat, dan (3) penggunaan ungkapan bahasa Melayu Jambi adalah sebagai sindiran, anjuran, nasehat, dan sebagai norma aturan yang harus dipatuhi dan dilaksanakan. Ungkapan tersebut selalu digunakan sebagai prolog ketika bertutur pada ranah keluarga, adat, upacara pemerintahan maupun kenegaraan. Semua ungkapan tersebut dikembangkan menjadi bahan ajar dalam pengembangan kurikulum muatan lokal di sekolah formal di propinsi Jambi. Dalam menentukan mata pelajaran muatan lokal itu, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan, antara lain; (1) mengidentifikasi keadaan dan kebutuhan daerah; (2) menentukan fungsi dan susunan atau komposisi muatan lokal; (3) menentukan bahan kajian muatan lokal; (4) menentukan materi muatan lokal; dan (5) mengembangkan standar kompetensi dan kompetensi dasar serta silabus pembelajaran.

Downloads

Published

2022-07-05